Sekitar seminggu yang lalu, aku menghadiri acara Physiogel's Blogger Gathering yang diadakan di Demenu, Grand Indonesia. Acara ini dimaksudkan untuk mengenal lebih jauh mengenai Physiogel, keuntungan lainnya tentu saja bisa bertemu dengan teman-teman blogger yang lain hihi..
Datang-datang langsung liat FOTD ku gapapa ya hahaha.. Dresscode hari itu adalah ungu, mumpung ada lipstick warna ungu jadi disesuaiin deh :p
Setelah opening speech dari pihak Physiogel, saatnya mendengarkan penjelasan mendalam mengenai kulit kering dan Physiogel dari perwakilan Physiogel, yaitu mba Haifah.
Sebelum acara dimulai, masing-masing yang hadir sudah dicek dulu kelembapan kulitnya. Punyaku klo ga salah 28%.
Nah gimana sih cara mendeteksi kulit kering kalau ga punya alat khususnya itu? Gampang kok sebenarnya. Coba aja gores bagian tubuh kamu pakai kuku, kalau ada bekas putih gitu tandanya kulit kamu lumayan kering. Hehehe..
Banyak faktor yang bisa menyebabkan kulit kering, mulai dari bahan kimia, lingkungan, gaya hidup, usia, perubahan hormon, atau karena pengaruh genetik. Sepanjang hari berada di ruangan ber-AC atau suka mandi air panas juga bisa menyebabkan kulit kering lho, nah lho.
Kulit yang sehat itu memiliki pelindung yang utuh. Saat kulit kita kering, mulai deh muncul iritasi seperti gatal-gatal, kemerahan dan meninggalkan bekas di kulit yang membuat kita berkurang percaya dirinya.
Penjelasan mengenai Physiogel nya aku tulis di bawah aja ya, sekalian pas review produknya hehehe..
Setelah penjelasan dari Mba Haifah selesai, saatnya pengumuman pemenang. Beatrix sebagai pemenang best twit dan Hannah sebagai pemenang best quiz anwer. Selamat ya ^^
Tak ketinggalan donk grup fotonya :D
Setelah itu dilanjutkan dengan buka puasa bareng dengan makanan yang yummy dan chit chat bareng temen-temen yang lain.
|
|
|
|
|
Nah sekarang yuk kita bahas mengenai produk Physiogelnya.
Produk Physiogel yang beredar di pasaran terdiri dari 4 jenis yaitu Cleanser, Cream, Lotion dan AI Cream tapi yang akan aku bahas kali ini adalah cleanser dan lotion nya. :)
1. Physiogel Cleanser
Dari segi disain, produk ini kelihatan sangat medis, sederhana dan kelihatan meyakinkan gitu. Hehe..
Di salah satu sisi kotak nya terdapat penjelasan dalam bahasa Indonesia. Buat kamu yang masih bingung, Physiogel ini bisa digunakan baik untuk muka maupun badan ya.
Cleanser ini tidak mengandung detergen, non-comedogenic dan cocok untuk segala jenis kulit, termasuk kulit sensitif.
Disain dari botol Cleansernya sama persis dengan disain kotaknya, tidak ada perbedaan sama sekali.
Pastikan produk yang kamu punya masih tersegel dengan rapi ya saat baru beli.
Cleanser ini teksturnya tidak terlalu kental maupun cair, hmm tapi lebih mengarah ke cair sih, terbukti dari foto di atas hehe.. Cleanser ini sama sekali tidak berbau so it's perfectly safe for you who have sensitive skin or nose ;)
Don't expect it to produce abundant amount of foam because it won't. Sudah ditulis dengan jelas juga di kemasannya kalau Physiogel Clenaser ini adalah pembersih dengan kadar busa rendah yang dapat membersihkan kulit dengan atau tanpa air.
Saat menggunakannya untuk membersihkan wajah, aku menggunakan Physiogel Cleanser ini sebagai pengganti cleansing foam biasa. Untuk membersihkan makeup waterproof, aku tetap memakai remover tersendiri dulu, kemudian untuk next stepnya pas double cleansing baru dilanjutkan dengan memakai Physiogel Cleanser ini. Sisa busanya bisa dibersihkan menggunakan kapas, tisu, maupun air. Kalau aku sendiri lebih suka menggunakan air karena lebih terasa bersihnya.
Saat menggunakannya sebagai pengganti sabun mandi, penggunaannya sama saja seperti menggunakan sabun cair pada umumnya, hanya saja busanya hampir tidak ada. Awalnya sih terasa aneh ya karena aku suka mandi dengan busa yang banyak hahaha..
Tapi karena busa yang sedikit lebih bagus untuk menghindari kulit kering, sepertinya aku harus mulai membiasakan diri menggunakan produk berbusa sedikit seperti Physiogel Cleanser ini. Walaupun busanya hampir tidak ada, setelah dibilas dengan air, bisa dirasakan kalau kulitku bersih dan tidak licin-licin gimanaa gitu.
2. Physiogel Lotion
Disain kemasannya sama seperti Cleansernya. Penjelasannya lebih panjang sedikit; mengandung lemak fisiologik untuk melindungi dan merawat kulit sehat, non-comedogenic, tidak berwarna, tidak berbau dan tidak mengandung pengawet.
Botolnya lebih besar sedikit daripada cleanser, karena isinya lebih banyak. Selain itu sih, dari segi disain ga ada yang berbeda ya haha..
Mungkin bahasanya ilmiah banget ya, bingung mendengar kata lemak fisiologik. Nah kata kerennya sebenarnya adalah Physiogel Lotion itu mengandung Biomimic Technology.
Biomimic technology ini mengandung lemak alami yang menyerupai struktur kulit sehingga dapat mengembalikan struktur kulit, melembapkan lebih lama dan menjaga kadar air dalam kulit. Lain halnya dengan pelembap biasa yang kelembapannya hilang kalau kena air, seperti kalau mencuci tangan, dengan kemampuan Biomimic technology nya ini, kelembapan tubuh dapat terjaga lebih lama, sekalipun kita mencuci tangan beberapa kali dalam sehari.
Disebutkan tadi bahwa lotion ini tidak mengandung pewarna maupun parfum, dan hal itu memang benar adanya. Warnanya hanya putih saja dan tidak kecium wangi apapun saat mengoleskan lotion ini di tubuh aku.
Lotion ini tidak langsung menyerap ke dalam kulit, butuh waktu beberapa menit sampai benar-benar terserap. Setelah terserap secara sempurna, kulit tidak terasa lengket sama sekali namun kelihatan lebih lembap.
Belakangan ini memang kulit tubuhku lagi kering banget sampai kadang kelihatan titik keringnya di beberapa bagian tubuh. Setelah memakai Physiogel Lotion ini selama seminggu, aku melihat lumayan ada perbedaan pada kulitku. Titik keringnya mulai hilang di beberapa tempat dan tidak terlalu kelihatan jelas lagi yeay.. Ini lah pengaruh positif dari pemakaian Physiogel Lotion secara teratur setiap hari sehabis mandi. Kelembapannya memang bertahan lama tapi aku tetep aja suka mengoleskannya lagi sehabis cuci tangan, just in case hehehe.. :)
Overall aku sangat suka dengan produk Physiogel ini, terutama lotion nya karena efektif mengatasi masalah kulit kering ku. Selain itu harganya juga terjangkau dan mudah dicari hihi.. Say bye bye to my dry and sensitive skin! Ke depannya, aku pengen coba AI Cream nya yang katanya bagus untuk mengatasi kemerahan di kulit. ^^
Sekian dulu review aku kali ini. Yang punya masalah dengan kulit kering, bisa coba pakai Physiogel yang bisa didapatkan di Watson, Guardian, dll. :)
See you on my next post!
xoxo,